Alpukat - Adalah salah satu tumbuhan tanaman buah yang berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah. Tanaman yang saat ini banyak dibudidayakan di Amerika Selatan dan Amerika Tengah yakni sebagai tanaman perkebunan monokultur dan sebagai tanaman pekarangan pada daerah-daerah tropika lainnya di dunia.
Pohon dengan batang yang mencapai tinggi sekitar 20 m dengan daun sepanjang
12 hingga 25 cm ini, memiliki bunga yang tersembunyi dengan warna hijau kekuningan serta memiliki
ukuran 5 sampai 10 milimeter.
Buah ini memiliki ukuran yang bervariasi mulai dari 7 hingga 20
sentimeter, dengan massa 100 hingga 1000 gram dengan biji yang besar, 5 hingga
6,4 sentimeter, bertipe buni yang memiliki kulit lembut tak rata berwarna hijau tua hingga
ungu kecoklatan, tergantung pada varietasnya masing-masing. Daging buah al pukat ini berwarna hijau muda dekat kulit dan kuning muda dekat biji, dengan
tekstur lembut. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar dibawah berikut:
|
Gambar Buah Al Pukat |
Manfaat Buah Al Pukat Yang Wajib Kamu Ketahui
Ada banyak manfaat yang baik yang terkandung dalam buah al pukat ini, diantaranya yaitu:
1. Meningkatkan Kolesterol Baik
Manfaat pertama yaitu buah alpukat mampu meningkatkan kolestrol baik dalam tubuh. Ternyata didalam tubuh itu ada kolestrol yang baik ya ... Hal ini didalam buah alpukat itu sendiri mengandung lemak tak jenuh tunggal yang mana berfungsi
untuk meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar
kolesterol jahat (LDL).
Meski demikian, kita tetap tidak boleh mengkonsumsinya secara berlebihan, karena buah alpukat kaya akan sterol tumbuhan, senyawa yang terbukti menurunkan
kolesterol dengan menghalangi penyerapannya ke dalam aliran darah.
2. Menstabilkan Kadar Gula Darah Dalam Tubuh
Hal ini dibuktikan pada sebuah
penelitian yang mengungkapkan, seseorang yang mengonsumsi setengah alpukat
saat makan siang dilaporkan merasa kenyang lebih lama dan keinginan
untuk makan lebih sedikit setelahnya.
3. Mengurangi Risiko Terkena Penyakit Jantung
Kandungan lemak tak jenuh yang tekandung dalam buah alpukat di yakini mampu mengurangi resiko terkenapenyakit serangan jantung.
Dengan menerapkan pola makan yang mengutamakan lemak tak jenuh
tunggal, Maka akan mampu untuk mencegah sindrom metabolik, yaitu salah satu
faktor risiko yang meningkatkan kemungkinan masalah jantung dan stroke.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Seseorang yang suka mengkonsumsi buah alpukat biasanya memiliki pola makan yang sehat, seperti rajin makan sayuran dan diet rendah gula.
Sebab hal ini berpengaruh kepada kestabilan berat badan, lingkar pinggang,
dan indeks massa tubuh.
5. Menjaga Kesehatan Rambut
Bagaimana caranya untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam perawatan rambut, yaitu pertama campurkan alpukat yang sudah dikupas dengan
jojoba oil. Lalu oleskan ke rambut yang baru dicuci secara merata ke seluruh bagian rambut. Tutup kepala dengan
shower cap selama 15-30 menit untuk mendapatkan manfaat alpukat yang maksimal. Setelah itu bilaslah hingga bersih.
6. Mencegah Terkena Penyakit Kanker
Kandungan buah alpukat ini mampu bekerja dengan
mengurangi efek samping kemoterapi pada limfosit serta mampu menghambat pertumbuhan sel
kanker prostat. Sehingga diyakini mampu mencegah terkena penyakit kanker.
7. Meringankan Gejala Arthritis
Gabungan antara ekstrak alpukat dan minyak kedelai yang biasa disebut
Avocado Soybean Unsaponifiables (ASU) dapat
mengurangi osteoartritis. Campuran kedua bahan tersebut diyakini mampu
mengurangi rasa sakit dan secara umum berdampak positif pada mereka yang
mengalami osteoarthritis.
Dan pada akhirnya, manfaat buah alpukat untuk
pengobatan adalah kemampuannya mengatasi arthritis hingga kekakuan
tulang.
8. Mampu Meningkatan Fungsi Kognitif
Buah alpukat dipercaya mampu meningkatkan kadar lutein pada tubuh yang mana bisa meningkatnya kemampuan memori seseorang.
9. Membantu Meningkatkan Perkembangan Otak Janin
Kandungan lemak tak jenuh tunggal dan lemah jenuh nabati di
dalamnya mampu membantu perkembangan otak janin. Kandugan asam folat pada alpukat adalah salah nutrisi penting
selama kehamilan.
Asam folat memiliki fungsi untuk mengatur dan memproduksi jalinan sel baru.
Selain itu, asam folat juga dipercaya menurunkan risiko cacat lahir. Sebab menurut ilmu kesehatan, ibu hamil itu membutuhkan setidaknya 400 mikrogram asam folat tiap harinya.
Satu buah alpukat menyediakan sekitar 45 mikrogram asam folat. Maka dengan mengkonsumsi buah ini dapat mendukung perkembangan otak dan saraf tulang belakangnya, konsumsi alpukat ini bisa dilakukan sejak trimester pertama kehamilan.
Demikianlah beberapa manfaat buah alpukat yang harus kamu ketahui. Semoga bermanfaat ...
Baca Juga:
Comments
Post a Comment
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Anda