Aqikah

 Aqikah- Pengertian, Hukum, Dalil, Pemanfaatan Daging Aqikah, Ketentuan Hewan, Persamaan&Perbedaan, Doa, Dll- Assalamualaikum wr wb ... Hallo semua pada kesempatan kali ini kita akan membahas materi tentang Aqikah. Apa itu aqikah? bagaimana hukmnya? apa dalilnya? dan lainnya lengkap, semua akan kita bahas dibawah berikut ini.

Untuk itu, mari langsung saja kita simak uraian materinya ya ....

Aqikah

Pengertian Aqikah

Aqikah adalah menyembelih binatang dengan syarat tertentu sebab kelahiran anak sebagai bentuk bukti rasa syukur kepada Allah swt.

Kata Aqikah berarti rambut atau bulu kepala bayi yang baru dilahirkan. Sebagaimana yang di sebutkan didalam kitab Khifatul Al Akhyar Juz II Hal. 242 :
Aqikah

Hukum melaksanakan Aqikah

Hukum melaksanakan aqikah adalah Sunnah Muakkad, yaitu sunnah yang dikuatkan atau yang sangat dianjurkan hampir mendekati wajib.

Maka jika memiliki rezeki, dianjurkan untuk melaksanakan aqikah ini. Hal ini juga termasuk bukti rasa syukur dan cinta kasih orang tua terhadapat anaknya tersebut.

Dalil tentang Aqikah

Adapun dalilnya adalah sebagai berikut :
Aqikah
Dan juga didalam hadits yang lainnya seperti :
"Bersamaan dengan anak terdapat hak untuk diakikahi, maka tumpahkanlah darah baginya (dengan menyembelih binatang) dan buang lah penyaki / kotoran darinya (dengan mencukur rambut kepalanya)". Hr. Bukhori dan Tirmidzi.

Berdasarkan keterangan hadits diatas dapat kita ambil beberapa pemahaman bahwa selain menyembelih binatang, juga kita di syariatkan untuk mencukur rambut dan memberi nama bayi yang baru lahir tersebut.

Pemanfaatan Dagingnya

Berbeda dengan kurban, daging akikah ini lebih utama dibagikan dalam keadaan sudah dimasak. Cara membagikannya disunnahkan :
  1. Menurut Imam Rofi'i : Daging yang sudah dimasak itu lebih utama jika dibagikan langsung kerumah-rumah fakir miskin
    Nilai lebih yang dapat diambil adalah daging yang dibagikan langsung kerumah-rumah fakir miskin dapat langsung dinikmati oleh seluruh anggota keluarganya.
  2. Mennurut Imam Syafi'i : Diperbolehkan mengundang fakir miskin kerumah untuk menikmati daging akikah yang sudah dimasak.
    Nilai lebih yang dapat diambil dengan mengundang atau menghadirkan orang - orang dalam acara walimah akikah adalah mendapatkan pahala silahturahmi dan mendapatkan doa-doa khusus untuk bayi.

Ketentuan Hewan Akikah

Dalam hal ini, Abu Yahya Zakaria Al Ansari menjelaskan dalam kitab Fath al Wahab hal. 190 :
akikah

Ketentuan Hewan Aqikah

Adapun ketentuan hewan akikah adalah sebagai berikut :
  1. Kambing
  2. Domba
  3. Sapi
  4. Unta
Umumnya, hewan akikah yang dipakai biasanya adalah kambing, namun diperbolehkan melaksanakan akikah dengan hewan selain kambing seperti Domab, sapi dan Unta. Hal ini berdasarkan hadits berikut :
Akikah

Ketentuan Umur Hewan Akikah

Adapun ketentuan umur hewan yang sudah siap untuk diakikah kan adalah 
  1. Kambing umumnya berumur minimal 2 tahun
  2. Domba sekurang-kurangnya minimal 1 tahun
  3. Sapi atau kerbau minimal sudah berusia 2 tahun
  4. Unta minimal sudah berumur 5 tahun

Hewan yang Tidak Boleh Untuk Akikah

Adapun hewan yang tidak sah untuk dijadikan akikah adalah sama dengan hewan yang dijadikan untuk kurban. 

Rasulullah saw bersabda : "Empat macam binatang yang tidak sah dijadikan kurban : binatang yang rusak matanya dan jelas kerusakannya, binatang yang saki dan jelas sakitnya, binatang yang pincang dan jelas pincangnya, binatang kurus hingga tak berdaging".

Ketentuan Jumlah Hewan Akikah

Hewan akikah untuk bayi laki-laki adalah 2 ekor kambing, dan untuk bayi perempuan adalah 1 ekor kambing. Hal ini berdasarkan hadits berikut :

Dari Aisyah, ia berkata : "Rasulullah saw telah menuruh kita agar mengakikahkan untuk  seorang anak laki-laki dua ekor kambing dan untuk seorang anak perempuan satu ekor kambing.". HR. Ibnu Majah

Waktu Pelaksanaan Akikah

Waktu pelaksanaan akikah ini dibagi menjadi 2 macam yaitu :
  1. Waktu Ada' adalah waktu  yang dilaksanakan tepat pada waktunya, yaitu pada hari kelahiran ke-7, ke- 14 dan hari ke-21 dari kelahiranya. Namun yang paling utama adalah pada hari ke-7 dari kelahiran sang anak.
  2. Waktu Qada' adalah waktu  yang dilaksanakan  setelah hari Ada' karena adanya alasan syar'i.

Persamaan dan Perbedaan antara Kurban dan Akikah

Berikut adalah persamaan dan perbedaan kurban dengan akikah yaitu :

Persamaan

akikah

Perbedaan

Hal yang perlu Diperhatikan Saat Menyembelih Hewan Akikah

Pastikan diri dalam keadaan suci dari hadats dan najis, kemudian :

Doa Menyembelih Hewan Akikah

Hikmah Akikah

Adapun hikmah yang dapat kita petik dari melaksanakan akikah adalah sebagai berikut :
  1. Terjalin hubungan batin antara orang tua dan anak
  2. Anak dapat memberi pertolongan kepada orang tuanya pada hari kiamat
  3. Terjalinnya hubungan baik dengan tetangga dan fakir miskin
  4. Saling mendoakan antar sesama
Demikianlah pembahasan materi kita tentang Akikah. Semoga bermanfaat ....

Referensi : Buku Pelajaan Fiqih Kelas IX, Kur. 2013. Bab. 1

Baca juga :

Comments